Penerimaan mahasiswa baru Program Doktor Program Studi Arsitektur menyesuaikan dengan prosedur penerimaan mahasiswa baru di Universitas Gadjah Mada. Adapun prosedur pendaftaran yang ditentukan adalah secara online melalui laman www.um.ugm.ac.id. Secara lengkap, prosedur pendaftaran untuk Program Doktor Program Studi Arsitektur yang berlaku adalah sebagai berikut:
I. Membayar biaya administrasi pendaftaran sebesar Rp750.000,00 melalui sistem multi-payment Bank Mandiri, BNI, BRI, atau BTN (sesuai dengan petunjuk pembayaran yang berlaku). Jika pembayaran berhasil, maka pada struk pembayaran akan tercantum password untuk mengisi formulir pendaftaran.
II.) Mendaftar secara online pada laman www.um.ugm.ac.id, dengan sebelumnya mempersiapkan kelengkapan dokumen yang harus diunggah pada saat pendaftaran. Dokumen yang diperlukan adalah sebagai berikut:
- Ijazah jenjang pendidikan sebelumnya
- Transkrip akademik jenjang pendidikan sebelumnya (semua halaman, memuat IPK)
- Sertifikat/bukti akreditasi program studi jenjang pendidikan sebelumnya (akreditasi saat ini)
- Sertifikat hasil Tes Potensi Akademik (TPA) *yang masih berlaku (maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkannya sertifikat)
- Sertifikat hasil tes kemampuan Bahasa Inggris *yang masih berlaku (maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkannya sertifikat)
- Surat izin belajar atau tugas belajar dari instansi bagi yang sudah bekerja
- Dokumen MoU atau surat penetapan sebagai penerima beasiswa yang masih berlaku
- Proyeksi keinginan calon dalam mengikuti program pascasarjana yang berisi alasan, harapan, rencana topik penelitian, rencana setelah selesai kuliah, dan calon Promotor yang sudah dihubungi
- Draft proposal penelitian disertasi/tulisan esai/syarat khusus lainnya yang dipersyaratkan oleh Program Studi (tidak perlu diunggah secara online, namun diserahkan langsung ke Program Studi)
- Dokumen surat pernyataan keaslian dokumen
Apabila lolos seleksi dan dinyatakan diterima sebagai calon mahasiswa program pascasarjana, pada saat registrasi wajib:
- menyerahkan fotokopi sertifikat nilai Tes Potensi Akademik (TPA BAPPENAS/PAPs) minimal 500, dan
- menyerahkan fotokopi sertifikat nilai tes kemampuan Bahasa Inggris (AcEPT/IELTS/IBT TOEFL/ITP TOEFL) minimal 500 (setara nilai ITP-TOEFL), atau
- bagi pendaftar yang belum mempunyai nilai tes kemampuan Bahasa Inggris minimal 500 (setara nilai ITP-TOEFL), wajib menandatangani dan melampirkan surat pernyataan (disediakan oleh Program Studi). Surat pernyataan ini memuat kewajiban untuk memenuhi nilai tes kemampuan Bahasa Inggris minimal 500 (setara nilai ITP-TOEFL) sebelum pelaksanaan seminar proposal/ujian komprehensif/ujian proposal.
Bukti pendaftaran online yang telah ditempeli foto, beserta seluruh dokumen persyaratan yang diunggah tersebut juga dipersiapkan dalam bentuk cetak, kemudian difotokopi, dilegalisir, dan dibuat sebanyak dua rangkap serta dikirim ke Sekretariat Program Doktor Program Studi Arsitektur.